E-commerce untuk Toko Buku Psikologi

Authors

  • Thamrin Kwan

Keywords:

E-commerce, Online, Toko Buku

Abstract

Psikolog atau mahasiswa psikologi di Indonesia semakin banyak. Sumber daya yang dapat mereka akses untuk mempelajari psikologi masih terbatas. Hal ini terlihat bahwa buku psikologi yang tersedia di toko buku di Indonesia sendiri masih terbatas. Sebagian besar website juga menggunakan sistem seperti PayPal dan kartu kredit sebagai proses pembayaran sehingga mereka masih takut untuk menggunakan karena keamanannya masih dipertanyakan. Akibat dari fenomena ini membuat beberapa buku yang digunakan oleh para psikolog dan mahasiswa psikologi sebagai referensi mereka menjadi tidak up to date.


Untuk mengatasi masalah tersebut, maka dikembangkan proyek penelitian “E-commerce untuk toko buku psikologi” sehingga psikolog dan mahasiswa psikologi dapat membeli buku secara langsung hanya dengan membeli akses ke website yang membelinya. Mereka tidak perlu naik kapal untuk mencari buku dengan harga terjangkau. Untuk membuat sistem, penulis menggunakan PHP sebagai bahasa pemrograman web dan mysql phpMyAdmin sebagai databasenya.


E-commerce untuk toko buku psikologi dirancang untuk meningkatkan efisiensi pencarian buku psikologi. Fitur dari sistem ini adalah login, mendaftar, memesan, menghubungi kami dan membuat testimonial untuk toko buku Psikologi.

Published

04-11-2020

Issue

Section

Articles